Thursday, July 31, 2014

Assalamu'alaikum....

Sebelumnya saya mau mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1435 H, taqqabbalallahu minna waminkum, mohon maaf lahir dan bathin. 

Baiklah langsung saja, saya akan membahas tentang vitamin C dalam bentuk spray. Wah ada ya yg dalam bentuk spray? Biasanya kita konsumsi vitamin C dalam bentuk oral atau injeksi, sekarang saking canggihnya teknologi juga sudah ada yang spray lo. Yup, nama produknya adalah Probio-C Spray. Selain dalam bentuk spray, Probio-C ini juga diproduksi dalam bentuk serum. Akan tetapi, saya baru belinya yang spray, jadi untuk yang serum saya belum bisa nulis apa-apa guys. Hehehe..

Jadi dalam spray ini, bukan hanya mengandung Vitamin C yang juga diperkaya dengan vitamin alami dan Aloe Barbadensis Leaf Extract yang berfungsi untuk menyegarkan kulit secara langsung. Probio-C Spray juga ada bahan pemberi hidrasi dan ekstrak anti penuaan untuk membantu mengembalikan keseimbangan alami kulit kita..

Penampakan



Komposisinya:

Aqua, Ascorbyl Glucoside, Methylparaben, Potassium Hydroxide, Glycerin, Sodium Lactate, Proline, D-Panthenol, Glycolic Acid, Disodium EDTA, Allantoin, Tocopheryl Acetate, Sucrose, Urea,  Sodium Citrate, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Malic Acid, Tartaric Acid, Chlorphenesin, DMDM Hydantoin, Diazolidinyl Urea.

Fungsi:

Membantu menyegarkan dan melembabkan kulit wajah.

Cara Pemakaian:

Arahkan botol Probio-C spray ke wajah dan leher dengan jarak kira-kira 15-20 cm. Tutup mata kamu dan semprotkan langsung beberapa kali ke wajah dan leher. Biarkan hingga kering. Kamu bisa menggunakan Probio-C ini beberapa kali sepanjang hari sesuai kebutuhan kamu, untuk melembabkan kulit atau pas waktu touch up make up sehingga kulit kamu terasa lebih seger dan lembab.. Kalau saya sih biasanya bisa 3-4 kali sehari.. 

Oiaa,,jangan khawatir,  Probio-C ini juga bisa digunakan setiap harinya untuk memberikan nutrisi dan perawatan yang menyegarkan serta melembabkan kulit wajah. 
Kalau kamu biasa di ruangan ber-AC, Probio-C juga cocok dipake biar tetap lembab, ataupun saat berada di ruangan tertutup, di tempat kerja, beraktivitas sehari-hari, di tempat keramaian, saat bepergian, atau bahkan berolahraga.


Penyimpanan:

Probio-C harus disimpan pada suhu di bawah 25 derajat C, dan karena ini mengandung vitamin C, maka harus terlindung dari cahaya matahari. Sifat vitamin C itu mudah terurai oleh cahaya jadi tidak boleh terpapar sinar matahari langsung.

Plus:

Kalau saya sih suka banget sama produk ini, karena memang kyknya tidak ada produk lain yg sejenis dan penggunaannya juga simpel. Ada sensasi dinginnya juga, kalau buat saya yang beraktivitas seharian cocok banget pakai ini, tinggal semprot, nyeeessss,, adem deh muka..hehee..

Minus:

Botolnya kurang lucu yaa, tutupnya juga terlihat rapuh karena dari plastik, jadi mungkin lebih hati2 aja nyimpan dalam tasnya. Sejauh ini sih fine2 aja yaa.. Hehee..nanti saya update lagi.. :)

Harga: 

sekitar 65rb

Repurchase:

Definitely yes!!




2 comments: